Cara Mengetahui Umur Kucing dan Perbandingan Umur Manusia

Beranda » Kucing » Cara Mengetahui Umur Kucing dan Perbandingan Umur Manusia

Buat kamu para pecinta kucing, mengetahui umur kucing adalah salah satu hal yang penting. Terutama untuk memastikan jenis makanan yang tepat dan cara merawatnya, agar selalu sehat dan memiliki umur lebih panjang.

Ada beragam cara mengetahui umur kucing yang bisa kamu coba, masing-masing punya tingkat akurasi cukup tinggi. Mau tahu bagaimana saja caranya? Simak informasi lengkapnya berikut.

Cara Mengetahui Umur Kucing

Cek Gigi Kucing

Gigi Kucing

Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan melakukan pengecekan gigi kucing. Beberapa teknik berikut akan mengungkap kisaran usianya apakah masih muda, sudah dewasa, atau masuk kategori tua.

Bagaimana cara mengetahui umur kucing menggunakan teknik identifikasi gigi ini? Berikut dibawah ini adalah penjelasannya.

Tingkat Ketajaman Gigi

Semakin tua umur seekor kucing, maka ketajaman giginya akan berkurang. Hal itu diakibatkan penggunaan gigi yang sudah lama, serta zat makanan yang dimakan si kucing selama hidupnya.

Pada kucing muda usia berkisar satu hingga lima tahun, kondisi gigi masih berfungsi maksimal. Terlihat dari ketajaman taring dan gigi lain yang masih bisa digunakan dengan baik.

Sedangkan memasuki usia di atas 5 tahun, gigi akan mulai tumpul dan bisa dilihat secara kasat mata. Bahkan sudah ada gigi yang terlihat sangat tua dan kusam, apalagi kalau makanannya tidak terjaga.

Warna Pada Gigi

Kucing kecil hingga usia sebelum dua tahun, giginya masih bersih putih dan terawat. Sedangkan memasuki usia dua tahun, penguningan gigi mulai terjadi secara bertahap. Mulai dari satu atau dua gigi saja.

Memasuki usia hingga 10 tahun tingkat kekuningan gigi kucing makin terlihat jelas, walaupun belum seluruh gigi yang mengalaminya. Dan gigi kucing akan terlihat kuning maksimal ketika berusia 10 tahun ke atas.

Jenis Gigi yang Tumbuh

Kucing yang usianya belum genap satu tahun belum memiliki jumlah gigi sempurna, hanya berupa gigi taring, seri dan geraham. Sedangkan kucing usia satu tahun ke atas sudah punya gigi lengkap dan bisa digunakan untuk mengunyah makanan dan menggigit tubuh saat mandi.

Kualitas Bulu Kucing

Perut

Untuk melakukan cara mengetahui umur kucing dari fisik salah satunya melalui keberadaan bulu di tubuhnya. Biasanya untuk kucing yang masih muda, bulunya masih tumbuh lebat dan berlapis-lapis.

Kemudian kucing muda yang berumur di bawah dua tahun juga punya bulu yang lebih kuat dan tidak mudah rontok, dilengkapi dengan tubuh yang berotot dan bidang karena masih aktif melakukan berbagai aktivitas.

Sedangkan kucing tua yang kisaran usia dua tahun ke atas, memiliki ciri bulu yang sudah tipis, kemudian sangat rentan rontok walau hanya dielus dengan cara paling lembut. Ini merupakan kondisi natural dimana tingkat kekuatan bulu yang menempel semakin menurun.

Kucing tua juga biasanya memiliki bulu yang sudah kasar, serta akan muncul beberapa bulu yang warnanya tidak seterang warna asli. Misalnya coklat muda atau hitam muda, yang bisa disebut sebagai uban pada kucing.

Kondisi Mata Kucing

Mata

Selain menggunakan cara mengetahui umur kucing dari gigi dan bulu, kamu juga bisa mengeceknya dengan melihat kondisi mata si kucing. Bagaimana caranya?

Air Mata

Kucing yang umurnya sudah tua atau berkisar 10 tahun ke atas, akan mudah mengeluarkan air mata. Karena kelenjar air matanya tidak lagi terlalu bisa dikontrol dengan baik.

Sedangkan kucing muda jarang mengeluarkan air mata, biasanya hanya saat kondisi tertentu seperti menderita penyakit mata atau sakit kucing lainnya.

Kejernihan Mata

Kalau kamu melihat mata kucing yang sudah mulai buram atau keruh bentuknya, maka kucing itu sudah masuk fase usia tua berkisar 10 tahun ke atas. Bahkan tak sedikit yang mengalami katarak dan menyebabkannya sulit melihat secara normal.

Beda dengan kucing yang usianya masih di bawah lima tahun, dengan kondisi mata masih jernih dan punya tatapan tajam. Ini karena saraf mata dan semua komponen pada matanya berfungsi dengan baik.

Cara pengecekan ini akan sama dengan cara mengetahui umur kucing kampung dan berbagai jenis kucing lainnya. Sebab sejatinya kondisi perkembangan kucing adalah sama, hanya terdapat beberapa pembeda diantaranya adalah makanan dan perawatan yang dilakukan.

Iris Mata

Sangat mudah mengecek umur kucing dengan melihat iris matanya atau bagian berwarna yang terdapat di sekeliling pupil. Semakin tua seekor kucing, iris matanya akan memiliki urat dan pigmen penuaan.

Lain halnya dengan iris mata kucing muda atau usia maksimal tiga atau empat tahun, dimana irisnya masih sangat bersih dan sangat halus. Makanya orang banyak terpikat dengan mata kucing kecil yang sangat indah.

Tingkah Laku Kucing

Cek Umur Kucing dari Tingkah Laku

Ada juga cara mengetahui umur kucing betina dan jantan dengan melihat perilakunya setiap hari. Sama dengan manusia, makin tua kucing maka aktivitasnya juga akan semakin terbatas.

Kamu bisa mengeceknya sendiri, cukup ikuti beberapa penjelasan berikut:

Agresivitas

Kucing muda usia maksimal dua tahun cenderung tidak terlalu agresif, dia lebih cuek pada kondisi sekelilingnya. Biasanya itu dikarenakan percaya diri akan kemampuan sendiri yang masih maksimal.

Beda dengan kucing tua di usia lima tahun ke atas yang sudah sangat agresif, bisa dilihat dari aksi mengeongnya yang lebih sering dan sulit untuk didekati oleh orang baru. Selain itu kucing tua juga cenderung penakut dan suka bersembunyi ketika melihat lawan.

Pola Tidur

Kucing muda punya pola tidur seperti manusia, yaitu malam hari dia akan tidur nyenyak. Sedangkan pagi hingga sore dia akan banyak beraktivitas, baik itu lari bercanda dengan pemiliknya atau berkelahi dengan kucing lain.

Kucing tua punya pola tidur sebaliknya, dimana pada siang hari dia akan lebih banyak tidur daripada beraktivitas. Sedangkan malam hari dia tidak akan tidur dan suka mengeong.

Penggunaan Toilet

Jika kucingmu masih bisa menggunakan toiletnya sendiri dengan baik. Mulai dari mengais pasir, buang air dan menimbunnya kembali maka bisa dipastikan kucing tersebut masih berusia muda atau berkisar satu hingga empat tahun.

Tapi ketika dia sudah kesulitan melakukan aktivitas tersebut, maka bisa disimpulkan kucing tersebut sudah cukup uzur. Tapi bisa juga diakibatkan penyakit yang dideritanya, seperti obesitas, gagal ginjal dan radang pada organ ususnya.

Perbandingan Umur Kucing dan Manusia

Cara Mengetahui Perbandingan Umur Kucing

Kalau kamu sudah tahu cara mengetahui umur kucing mungkin akan timbul pertanyaan baru, apakah umur kucing setara dengan umur manusia? Jawabannya adalah tidak. Pasalnya, ada perhitungan khusus untuk membandingkan umur kucing dan manusia.

Perbandingan pertama adalah ketika kucing berusia satu tahun, maka bisa disamakan dengan manusia yang berusia 15 tahun. Sedangkan ketika usia kucing sudah dua tahun, akan sama dengan usia manusia 24 tahun.

Selanjutnya perbandingan akan ditambahkan empat tahun saja, dimana usia kucing tiga tahun sama tuanya dengan manusia yang berumur 28 tahun dan begitu seterusnya. Penyebabnya adalah siklus dan hal-hal yang mempengaruhi kehidupan dari kucing itu sendiri.

Untuk lebih jelasnya terkait perbandingan umur kucing dan manusia, kamu bisa melihatnya pada tabel dibawah ini:

KucingManusia
6 Bulan15 Tahun
1 Tahun24 Tahun
2 Tahun28 Tahun
3 Tahun32 Tahun
4 Tahun36 Tahun
5 Tahun40 Tahun
6 Tahun44 Tahun
7 Tahun48 Tahun
8 Tahun52 Tahun
9 Tahun56 Tahun
10 Tahun60 Tahun
11 Tahun64 Tahun
12 Tahun68 Tahun
13 Tahun72 Tahun
14 Tahun76 Tahun
15 Tahun80 Tahun
16 Tahun84 Tahun
17 Tahun88 Tahun
18 Tahun92 Tahun
19 Tahun96 Tahun
20 Tahun100 Tahun

Itulah cara mengetahui umur kucing yang pastinya sangat membantu kamu, yang saat ini sedang memelihara kucing. Atau baru saja menemukan kucing cantik di jalan dan ingin memeliharanya di rumah.

Tinggalkan komentar