Cara Menurunkan Birahi Burung Kenari dengan Cepat (Ampuh!)

Beranda » Burung » Cara Menurunkan Birahi Burung Kenari dengan Cepat (Ampuh!)

Kenari memang salah satu burung yang cantik dan bersuara merdu. Namun ketika ia mengalami over birahi, burung ini sangat merepotkan sehingga kamu harus mencari tahu cara menurunkan birahi kenari yang ampuh.

Cara menstabilkan birahi kenari sebenarnya bisa dibilang cukup mudah. Namun sebagai pemilik, kamu harus memiliki ketelatenan dalam merawat burung kenari yang over birahi tersebut.

Sebagian besar pemilik kenari, mereka sering kebingungan dalam mengatasi over birahi burung kenari karena belum tahu cara melakukannya. Oleh sebab itu, Hewanee akan menjelaskannya secara lengkap pada artikel ini.

Ciri Ciri Burung Kenari Over Birahi

Ciri Ciri Burung Kenari Over Birahi

Salah satu masalah yang sering dialami oleh para kicau mania adalah ketika burung yang dipelihara tengah over birahi. Khususnya pada kenari lomba, keadaan ini akan sangat menjengkelkan dan bahkan bikin stress.

Ciri kenari sedang birahi sebenarnya dapat kamu lihat dengan kasat mata. Pada kenari jantang biasanya ia akan berkicau sambil mengepak-ngepakkan sayapnya.

Ia juga menjadi rajin berkicau dan melakukan gerakan melompat ke kanan maupun ke kiri. Ia juga akan menjadi lebih agresif ketika melihat kenari betina.

Untuk kenari betina biasanya ia akan rajin berbunyi dan menjadi agresif ketika ada kenari jantan. Ia juga akan selalu mengangkat ekornya dan mengepakkan sayap ketika didekatkan dengan lawan jenisnya.

Nah, jika sudah demikian maka kamu harus segera mencari solusi. Karena jika tidak akan berdampak pada fisik si burung hingga dapat mengakibatkan stress.

Untuk itu, perlu adanya solusi untuk menangani masalah pada kenari yang tengah mengalami birahi.

Cara Menurunkan Birahi Kenari yang Ampuh

Cara Menurunkan Birahi Kenari yang Ampuh

Jika segera ditangani, masalah over birahi pada kenari bukanlah masalah yang besar. Kamu perlu mengikuti langkah berikut untuk dapat menstabilkan birahi pada burung kenari:

1. Mandi Lebih Rutin

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk menurunkan birahi pada kenari adalah menambah porsi mandi. Kamu dapat melakukannya dengan cara menyemprot tubuh kenari saat pagi, siang hari ataupun pada malam hari.

Dengan mandi sering-sering, birahi kenari akan berangsur-angsur turun. Jika kamu tak sempat waktu, bisa memandikannya saat pagi ataupun siang hari saja.

2. Terapi Embun

Kedua adalah dengan mengajak kenari terapi embun pagi. Meskipun agak sulit untuk kamu yang suka bangun siang, namun cara ini cukup berguna loh.

Terapi embun ini sangat efektif untuk menurunkan atau menstabilkan kondisi kenari yang sedang birahi. Kamu dapat melakukannya saat pukul lima hingga 6 pagi saat embun sedang jatuh ataupun turun ke bumi.

3. Beri Pakan Mentimun

Cara menurunkan birahi kenari secara alami adalah dengan rutin memberinya pakan mentimun segar. Langkah ini dinilai sangat efektif dalam menurunkan birahi kenari dan semua jenis burung pemakan sayur lainnya.

Bahkan mentimun adalah salah satu makanan yang wajib diberikan kepada kenari sebelum ia mulai mengikuti kontes. Tujuannya agar kondisi birahinya stabil dan tidak agresif ketika ia sedang mengikuti lomba.

Untuk cara menyajikannya cukup dengan memotong mentimun menjadi beberapa bagian. Lalu berikan pada kenari ketika ia sedang dijemur.

4. Beri Makan Buah Pir

Selain apel, ada buah lain yang bisa kamu berikan untuk menurunkan birahi pada burung kenari. Buah ini adalah buah pir yang memang sangat baik untuk pakan kenari selain mentimun.

Kamu bisa memberikan buah pir setiap hari selama kenari sedang mengalami birahi. Lakukan secara rutin hingga birahi kenari mulai menurun.

5. Jangan Diberi Pakan Apel

Kenari adalah jenis burung yang sangat menyukai buah dan juga sayur. Dan salah satu buah yang disukai kenari adalah buah apel.

Namun meski baik dan sangat disukai kenari, apel sangat tidak dianjurkan untuk terlalu sering diberikan kepada kenari.

Alasannya, karena apel adalah salah satu makanan yang dapat menaikkan birahi pada burung kenari. Meski masih boleh diberikan, namun kamu harus mengurangi level atau porsinya.

6. Jangan Sering Dijemur

Meski cara ini terbilang baik, namun ternyata menjemur kenari terlalu lama dapat meningkatkan birahinya loh. Untuk itu, kamu harus segera mengurangi porsinya dan jangan dijemur dengan waktu yang lama.

Jika kenari kamu sedang OB, sebaiknya jemur pada pukul 08.00 selama kurang lebih 5 hingga 10 menit saja. Cara berjemur ini dapat kamu lakukan setiap hari selama keadaan si kenari belum pulih dari birahinya.

7. Kurangi Makan Telur Puyuh Rebus

Selain apel, telur rebus juga menjadi salah satu pakan kenari yang tidak boleh dikonsumsi sering-sering. Karena sama seperti apel, telur puyuh rebus juga dapat meningkatkan birahi pada burung kenari.

Selain telur puyuh, kenari juga harus mulai mengurangi mengkonsumsi eggfood. Ini merupakan makanan yang memicu birahi kenari sehingga harus segera dikurangi porsinya.

8. Harus Sering Diumbar

Cara yang satu ini khusus untuk kamu yang memiliki ruangan luas dan bisa digunakan untuk mengumbar kenari. Dengan diumbar seperti ini, lambat laun birahi kenari akan turun dan ia dapat kembali beraktivitas dengan normal.

Sebelum diumbar, kamu dapat memandikannya lalu dijemur dalam kurung waktu kurang dari 15 menit. Setelah itu, masukkan ke dalam kandang umbaran selama kurang lebih 4 jam dan kembali masukkan ke kandang biasa setelahnya.

9. Jangan Beri Biji Niger

Biji niger adalah satu makanan yang mana ia dapat menambah stamina kenari khususnya saat akan mengikuti lomba. Namun ketika diberikan saat ia sedang birahi, biji ini justru akan berdampak pada semakin naiknya birahi pada kenari.

Makanan yang justru yang sangat baik untuk menurunkan birahi pada kenari adalah sejenis biji-bijian yang dapat kamu beli di toko pakan burung. Meski demikian, ia juga menjadi salah satu makanan pemicu birahi kenari jika porsinya terlalu berlebihan.

10. Berikan Ramuan Penurun Birahi Kenari

Selain makanan khusus, kamu juga dapat menurunkan birahi kenari dengan memberinya berbagai jenis ramuan. Ramuan ini dapat kamu buat sendiri di rumah dengan bahan alami seperti krokot, mengkudu dan lain sebagainya.

Cara lain yang mungkin dapat kamu lakukan adalah membawa ke dokter hewan untuk mengatasi kenari yang over birahi. Biasanya oleh para dokter hewan kenari ini akan diberi suntikan yang berguna untuk menurunkan birahi.

Meski terbilang cukup efisien, namun cara ini memerlukan biaya yang tak sedikit. Sehingga kamu harus siap-siap uang yang lebih.

11. Harus Dikawinkan

Jika kamu tak banyak waktu untuk mengikuti berbagai cara di atas, bisa langsung saja mengawinkan kenari ketika ia sedang birahi. Cara ini terbilang cukup ampuh dan sangat simple untuk dilakukan.

Bahkan efeknya juga langsung akan dapat kamu lihat loh. Coba saja kawinkan kenari saat ia sedang OB, selang sehari setelah kawin ia pasti sudah bisa gacor kembali.

Menurunkan birahi pada burung kenari memang terkesan susah terutama untuk kamu yang belum berpengalaman. Namun jika telaten dan mengikuti prosedur yang ada, cara tersebut tak terbilang susah kok, sangat gampang bahkan.

Selain menurunkan birahinya, jika cara di atas rutin kamu lakukan juga dapat berdampak pada kesehatan kenari loh. Tubuh kenari akan menjadi lebih ideal karena nafsu makannya menjadi lebih mudah untuk dikontrol.

Nah, jika kamu telah berhasil dalam cara menurunkan birahi kenari dan menjadi stabil, jangan lupa beritahu kami melalui kolom komentar dibawah. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Tinggalkan komentar